Film Thriller x Monster yang punya tema klise ini memang tidak menawarkan sesuatu yang spesial maupun berkesan tapi masih bisa menghibur dan membuat jantungan di beberapa scene di kala kegelapan laut melanda
Film ini punya plot yang sangat biasa dan punya "template" yang sudah terlalu umum, banyak film thriller - monster yang menggunakan cerita semacam ini dengan ending yang mirip sehingga mudah sekali menebak alur ceritanya.Oleh sebab itu saya bilang film ini klise meski memang tidak bisa dipungkiri juga kalau ada beberapa scene menegangkan yang berhasil dieksekusi dengan baik.,Endingnya juga kelihatan terlihat dibuat terburu buru hanya menggunakan narasi potongan koran dan kertas tanpa kesimpulan yang kuat
Bahas soal karakter memanglah bukan kekuatan utama film ini,malah kalau boleh yang dibilang paling buruk karena meski karakternya dikit tapi nyatanya tidak ada chemistry yang kuat antar karakter.Rasanya seperti melihat orang orang asing sedang bertahan hidup dan perlahan lahan mati.Sayang sekali opening yang langsung ke klimaks membuat cerita berjalan monoton dan para karakternya menjadi sangat hambar.Berbagai moment yang harusnya menggambarkan kedekatan tiap kru dan sisi emosional masing masing karakter menjadi hilang karena kita tak dapat character development yang pantas
Sinematografinya biasa saja dengan berbagai shaky cam serta peletakan kamera di tempat sempit sehingga menggambarkan visual yang membuat kita merasa claustrophobic.Penggunaan CGI yang berlebihan dan kadang kurang dipoles membuat visualnya susah untuk dinikmati maupun dikagumi.Soundtracknya lumayan dan cukup berhasil membangun scene menegangkan terlebih suara VFX yang menjadi kunci dalam membangun suspense dalam kegelapan cukup dibuat dengan baik
Overall film ini hanya mengulang film dengan genre yang sama namun beda cast,tidak ada hal yang baru untuk dinikmati selain kegelapan bawah laut meski memang film ini masih berhasil menghibur dan menegangkan di beberapa bagian sepanjang durasi filmnya.
SCORE : 60
Komentar
Posting Komentar